Kamis, 17 Maret 2011

JAJANAN PASAR 1

Dewasa ini makanan tradisional sangat banyak peminatnya, di samping harganya murah, enak, dan dapat di variasikan dengan berbagai macam bahan makanan. Proses pembuatannya juga sangat mudah dan tidak memakan waktu yang lama. Bahan bakunya juga mudah didapat dan mempunyai harga yang terjangkau.salah satu dari jajanan pasar yang umum kita lihat dan dinikmati di berbagai kalangan adalah "KLEPON"
Dengan berbagai varian jenis klepon dapat dibedakan melalui isi dari klepon itu sendiri

SWEET KLEPON

Bahan- bahan
  • 100 gr Tepung Ketan
  • 50 gr Tepung terigu
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdt esens pandan
  • 100 ml air
Bahan- bahan Isi
  • Kacang hijau 
  • 150 gr gula pasir
Bahan Taburan
  • Keju tabur
Cara Membuat
  • Campurkan tepung ketan, tepung terigu, garam aduk hingga rata
  • masukkan esens pandan kedalam air
  • Campurkan bahan tepung dengan menambahkan sedikit demi sedikit air aduk hingga kalis
  • siapkan kacang hijau putih tanpa kulit rebus lalu haluskan
  • campurkan kacan hijau dengan gula pasir hingga tercampur
  • buat bulatan- bulatan pada adonan kulit tekan di tengah- tengah lalu masukkan isi dan tutup dengan bulatan kembali
  • siapkan air mendidih untuk merebus adonan hingga mengapung atau matang, tiriskan
  • taburi atau lumuri klepon dengan keju tabur

SELAMAT MENCOBA

2 komentar: